Hoooo~ Kembali lagi di sesi cicip Es Krim Mixue! Kali ini gilirannya "Lucky Sundae". Dari segi tampilan, menu ini mirip dengan Sundae Mixue lainnya, cuman yang ngebedain ada di bagian topping.
Umumnya, topping di Lucky Sundae dikasih sesuai maunya staf Mixue. Jadi biar ada semacam Surprise pas pesanan sampai. Tapi, berdasarkan cuitan) warga Twitter, pembeli bisa request topping. Pas aku beli, sempat nanya perihal topping ke Masnya dan dijawab emang bisa milih. Tapi kata Masnya yang paling sering dikasih sebagai topping puding.
Lucky Sundae Rp16.000,00 |
Lucky Sundae punya 2 varian, Strawberry dan Chocolate, karena yang varian Choco menurutku kemanisan jadi aku pilih Strawberry. Untuk isinya di bagian bawah ada topping Puding, Es Krim Vanila, dan saus + buah Strawberry-nya. Rasanya gak terlalu manis, jadi cocok banget nih buat kaum non sweet-tooth.
Post a Comment